SOSIALISASI IDENTITAS KEPENDUDUKAN DIGITAL KEPADA BAPAK WAKIL WALIKOTA PADANG PANJANG

Hari ini kita melakukan sosialisasi Identitas Kependudukan Digital kepada Bapak Wakil Walikota Padang Panjang Drs. Asrul di ruang kerja beliau. Bapak Wakil Walikota sangat menyambut baik penerapan identitas digital ini, Identitas Digital Kependudukan akan mempermudah dan mempercepat transaksi pelayanan publik atau privat dalam bentuk digital, dan mengamankan kepemilikan Identitas Kependudukan Digital melalui sistem autentikasi guna mencegah pemalsuan dan kebocoran data.

Setelah ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Padang Panjang akan melaksanakan sosialisasi Identitas Kependudukan Digital ke seluruh OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Padang Panjang

Anda mengalami kesulitan ? Silahkan hubungi kami